Perjusami 2019 SMP Negeri 2 Banyuwangi
|
Gerakan PRAMUKA |
Bertempat di halaman SMP Negeri 2 Banyuwangi di adakan kegiatan perkemahan jumat sabtu minggu, perkemahan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman lapangan sekaligus memberikan arti pentingnya pengaplikasian dari kemampuan anggota PRAMUKA yang di dapat dari kecakapan umum dan kecakapan khusus. Perjusami yang dilaksanakan mulai tanggal 1 hingga 3 Februari 2019 ini diikuti oleh anggota PRAMUKA yang terseleksi sebagai anggota aktif dalam mengikuti kegiatan PRAMUKA.
Kak Azizi sebagai pelatih PRAMUKA di gugus depan SMP Negeri 2 Banyuwangi mengungkapkan inti dari kegiatan perjusami adalah memberikan pengalaman pada adik-adik PRAMUKA untuk senantiasa menjadi pelopor di depan generasi muda, karena bagaimana pun PRAMUKA memiliki Tri Satya dan Dasa Dharma. Selanjutnya kegiatan perjusami terbagi atas kegiatan-kegiatan seperti jelajah malam, penempuan tanda kecakapan umum dan khusus, dan pelantikan dewan galang PRAMUKA.
Kegiatan perjusami diawali dari pukul 14.00 WIB yang ditandai dengan kegiatan pendirian tenda, selanjutnya kegiatan pembukaan dilakukan pada pukul 16.00 WIB oleh kak Winarno. Selanjutnya pada malam hari dilakukan penempuhan tanda kecakapan umum ramu, rakit, tera serta penempuhan tanda kecakapan khusus dan pelantikan dewan galang tahun periode 207/2018 ke 2018/2019.
Bertepatan di waktu dini hari pukul 02.00 WIB hari Minggu tanggal, 3 Februari 2019, seluruh anggota melaksanakan kegiatan pelantikan tanda-tanda kecakapan khusus dan tanda-tanda kecakapan umum di bawah tekanan udara yang dingin, rangkaian acara pengukuhan tanda-tanda kehormatan dilanjutkan hingga pukul 04.00 WIB dengan pelantikan dan serah terima jabatan dewan galang PRAMUKA dari periode tahun 2017/2018 kepada dewan galang periode tahun 2018/2019.
Pada kegiatan penutupan Perjusami yang dilakukan oleh Kak Ahmad Amin Udin, diungkapkan bahwa PRAMUKA Gudep SMP Negeri 2 Banyuwangi hendaknya menjadi generasi muda yang handal karena kemampuan untuk menjadi generasi handal sudah tertanam dalam sebuah kecakapan khusus dan kecakapan umum yang semuanya bagaian dari sebuah janji-janji Try Satya dan Dasa Dharma Pramuka, untuk itu anggota PRAMUKA tidak hanya mampu dan semangat dalam menempuh tanda kecakapan khusus dan kecakapan umum saja, namun generasi muda PRAMUKA harus mampu mengaplikasikannya di dalam kehidupan nyata.
|
Dewan Galang PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Dewan Galang, dan Pembina PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Registrasi PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Upacara PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Pionering PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Keterampilan Tali Menali PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Kakak Kakak PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Simapor PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Pembukaan Perjusami PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Upacara Pembukaan PRAMUKA Gudep SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Pembina PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
PRAMUKA SMP Negeri 2 Banyuwangi |
|
Penutupan Perjusami Gudep SMP Negeri 2 Banyuwangi |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar