VISI MISI SMP NEGERI 2 BANYUWANGI BERKARAKTER, BERPRESTASI, DAN BERBUDAYA LINGKUNGAN

Rabu

OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi

Generasi Now, Dipilih Sebagai
Tema Maulid Oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi

Maulid Nabi bersama OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
    Aula Ki Hajar Dewantoro dipilih sebagai tempat kegiatan Maulid Nabi Muhammad, SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi. Acara diadakan pada tanggal 27 Nopember 2019 ini bertepatan dengan hari Rabu. Dengan mengenakan busana muslim bernuansa putih, siswa yang berjumlah 785 sejak pukul 07.00 WIB mulai berkumpul di dalam aula yang dihiasi dengan telur yang ditancapkan pada pohon pisang dilapisi kertas warna-warni. Tradisi menampilkan telur tersebut oleh masyarakat Banyuwangi disebut dengan endhog endhogan.
    Tradisi endhog endhogan diawali dari pembicaraan Syaikhona Kholil kepada muridnya, beliau menyampaikann bahwa kembangnya Islam itu sudah lahir di nusantara berupa telur,  kulit telurnya adalah sebuah perkumpulan, sedangkan isinya adalam amaliyah (pengamalan). Perkataan tersebut diartikan banyak macam tafsiran, hingga salah satu muridnya yaitu KH. Abdullah Faqih di kisaran tahun 1911 yang berasal dari Dusun Cemoro, Desa Balak, Songgon, Banyuwangi menerjemahkan perkataan ini dengan mengumpulkan telur yang dihias dan di tancapkan pada batang pisang. Ternyata tradisi ini semakin mengakar hingga dilakukan oleh seluruh warga di Kabupaten Banyuwangi.
    Acara Maulid Nabi Muhammad, SAW dikemas sederhana oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi dengan menampilkan tim hadrah sekolah yang dikenal dengan nama Hadrah Al Kautsar. Secara berurutan susunan acara terdiri dari pembukaan, penampilan hadrah, sambutan kepala sekolah, tibaan yang diiringi hadrah, serta hikmah Maulid Nabi dengan tema:" Pemuda zaman Now adalah pemuda dengan: semangat kecintaan kepada Allah, Rasul serta mengikuti suri tauladan para Nabi dan Sahabatnya.' untuk pengisi hikmah Maulid adalah Bapak Ustadz Ahmad Hamim Hidayat yang sekaligus juga menutup kegiatan dengan doa.

Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi

Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi
Maulid Nabi Muhammad SAW oleh OSIS SMP Negeri 2 Banyuwangi

Tidak ada komentar: