VISI MISI SMP NEGERI 2 BANYUWANGI BERKARAKTER, BERPRESTASI, DAN BERBUDAYA LINGKUNGAN

Selasa

Sekolah Peduli Lingkungan Sekitar

 SMP Negeri 2 Banyuwangi Meringankan
Beban Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19


Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kembali diperpanjang oleh pemerintah hingga tanggal 16 Agustus 2021. Hal ini senada dengan apa yang disampaikan oleh Juru Bicara Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Jodi Mahardi yang mengungkapkan bahwa ada tiga aspek yang menjadi pertimbangan utama pemerintah dalam mengambil keputusan soal kelanjutan PPKM, yakni aspek kesehatan, ekonomi dan dinamika sosial. (nasional.tempo.co)

Perpanjangan PPKM darurat yang ke tiga kalinya ini tentunya membawa dampak bagi tiga aspek pertimbangan di atas. Bila diperhatikan pada aspek kesehatan, penularan yang cukup cepat tentunya perlu menjadi perhatian bagi tenaga kesehatan untuk terus berupaya menekan penularan. Ekonomi, secara menyeluruh pengaruh PPKM di bidang ekonomi sangatlah terasa dengan di tandai lesunya geliat ekonomi masyarakat yang pada akhirnya mempengaruhi dinamika sosial masyarakat yang tertekan di saat pemberlakuan PPKM darurat ini.

Tiga aspek yang sebetulnya saling mempengaruhi satu sama lainnya tentunya tidak dapat menjadi ringan jika masyarakat tetap abai protokol kesehatan. Peran serta masyarakat secara umum untuk saat ini menjadi kunci utama suksesnya PPKM darurat.

Menghadapi tantangan diperpanjangnya PPKM mendorong keluarga besar SMP Negeri 2 Banyuwangi pada tanggal 10 Agustus 2021 membantu masyarakat sekitar sekolah yang terdampak Covid-19. Kegiatan berlangsung sederhana dan taat protokol kesehatan ini mampu menyumbangkan 25 paket sembako yang masing-masing paket berisi 5 kg beras, 1 kg minyak goreng dan 5 bungkus mie instant. Sumbangan paket sembako juga di berikan untuk 5 peserta didik SMP Negeri 2 Banyuwangi dengan diberi tambahan santunan masing-masing sebesar Rp. 100.000 yang berasal dari sumbangan SAS guru. Sementara itu untuk paket sembako di dapat dari potongan gaji guru ASN yang di rupakan satu paket sembako.

Sekolah Peduli SMP Negeri 2 Banyuwangi
 
Sekolah Peduli SMP Negeri 2 Banyuwangi

Sekolah Peduli SMP Negeri 2 Banyuwangi

Sekolah Peduli SMP Negeri 2 Banyuwangi
 
Sekolah Peduli SMP Negeri 2 Banyuwangi





1 komentar:

radityatraveler.com mengatakan...

Wahh mantapp spendaba saya jadi kangen dengan sekolah ku dulu di sini. Seiring berjalannya waktu spendaba berkembang pesat fasilitas bangunannya indah banget 🤩 salam kenal dari saya alumni tahun 2017 😊