VISI MISI SMP NEGERI 2 BANYUWANGI BERKARAKTER, BERPRESTASI, DAN BERBUDAYA LINGKUNGAN

Sabtu

SIAP UNBK SMP Negeri 2 Banyuwangi

Hypnomotivasi, Menyemai Keyakinan
Sukses UNBK 2019

Sukses UNBK Anak-Anakku
    Bertempat di Aula Untag Banyuwangi, SMP Negeri 2 Banyuwangi mengadakan kegiatan hypnomotivasi dengan bertemakan "Sukses UN Dan Meraih Impian Dengan Hypnomotivasi. Kegiatan rutin tahunan ini merupakan kegiatan yang ditujukan untuk merubah rasa ketidak percayaan diri yang kurang menjelang kegiatan UNBK tanggal 22 April 2019 nanti, sehingga sekolah melakukan serta memberikan motivasi pada diri siswa dengan menghadirkan Bapak Ari Singgih, M.Pd, dosen Unej Prodi Fisika ini merupakan pemuda asli Banyuwangi yang berpengalaman menjadi seorang motivator.
     Hypnomotivasi merupakan salah satu program untuk memberikan motivasi pikiran bawah sadar berupa sugesti-sugesti positif sesuai dengan kebutuhan. Metode motivasi ini yang sangat efektif dan luar biasa karena sugesti-sugesti yang diberikan langsung masuk pada pikiran bawah sadar yang mempunyai kekuatan 88% lebih banyak daripada pikiran sadar.
    Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WIB ini, dihadiri oleh wali kelas, bapak/ibu guru serta waka kurikulum dan kesiswaan. Dalam sambutan pembukaan Waka Kurikulum mengungkapkan, perlunya menanamkan rasa percaya diri siswa sebelum mengikuti kegiatan UNBK. Senada pula dengan wakil kepala sekolah Bapak Ahmad Zainul Arifin, S.Ag, mengungkapkan, kegiatan pada hari ini merupakan kegiatan positif yang memiliki banyak manfaat untuk seluruh siswa dan sangat disayangkan jika seusai mengkuti kegiatan hypnomotivasi, tidak ada perubahan dalam belajar.
    Selanjutnya tepat pukul 08.30 WIB rangkaian kegiatan yang diawali dari pembukaan, sambutan dan doa ini telah sampai pada acara puncak Hypnoterapi. Kegiatan diawali dari pengenalan sang motivator hingga sampai pada materi hypnomotivasi dengan memberikan motivasi-motivasi belajar untuk sukses UNBK, dan tidak lupa juga motivator mengingatkan para peserta untuk dekat dan tawakal pada Allah SWT, berbakti pada orang tua dan senantiasa berbuat baik.
    
SMP Negeri 2 Banyuwangi siap sukses UNBK
Ayo SMP Negeri 2 Banyuwangi siap sukses UNBK
SMP Negeri 2 Banyuwangi: Waka Kesiswaan Menguji Kuatnya Niat Sukses UNBK
Suasana Hypnomotivasi SMP Negeri 2 Banyuwangi
Semangat Kebangsaan SMP Negeri 2 Banyuwangi
Membuka Hypnomotivasi SMP Negeri 2 Banyuwangi
Wakasek mewakili Sambutan Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Banyuwangi
Doa Sukses UNBK Untuk SMP Negeri 2 Banyuwangi
Hypnomotivasi SMP Negeri 2 Banyuwangi
SMP Negeri 2 Banyuwangi: Menguji Kuatnya Niat
SMP Negeri 2 Banyuwangi: Aku Bisa
 

Tidak ada komentar: